Mempersiapkan semua peralatan makan bayi adalah salah satu langkah untuk mempermudah Ibu ketika memberikan makanan tambahan pertama bayi.
Memberikan makanan tambahan si Kecil dapat menjadi tantangan sendiri bagi Ibu. Jadikan tantangan ini lebih menyenangkan dan lebih mudah dengan mempersiapkan semua keperluan makan dan peralatan makan si Kecil.
Did you know?
”Melawan bakteri adalah salah satu cara terbaik untuk menjaga kualitas imun si Kecil. Oleh karena itu, pastikan si Kecil selalu berada di lingkungan yang bersih dan perhatikan kebersihan peralatan makan dan minumnya. Ketahui selengkapnya di sini.“
Peralatan yang Membantu Pemberian Makanan Tambahan
Ibu mungkin sudah memiliki sebagian besar peralatan makan untuk si Kecil di rumah. Ibu perlu mengetahui bahwa beberapa peralatan makan di bawah ini sangat bermanfaat dan membantu Ibu ketika memberikan makanan pertama pada si Kecil:
- Sendok plastik
Ibu membutuhkan sendok plastik yang kuat, berujung lunak, berukuran cukup kecil untuk mulut si Kecil yang mungil. Kini sudah ada sendok untuk si Kecil yang mem\iliki fitur indikator panas, untuk mencegah lidah si Kecil cidera karena makanan yang terlalu panas.
- Mangkuk makan
Mangkuk makan si Kecil yang disarankan biasanya terbuat dari bahan dasar plastik maupun melamin. Ibu juga bisa memilih mangkuk makan si Kecil yang tahan untuk dipanaskan di microwave.
- Celemek makan
Si Kecil pasti akan menumpahkan makanannya dan membuat pakaian juga wajahnya kotor. Ibu dapat meminimalisir terjadinya kekacauan ini dengan memakaikan celemek di dada si Kecil. Namun disarankan untuk menggunakan celemek yang terbuat dari plastik karena dapat bekerja lebih baik dan lebih mudah dibersihkan.
- Blender
Blender dapat membantu pekerjaan Ibu untuk melumatkan makanan dan membuat pure untuk si Kecil. Blender juga bisa menjadi alat yang sangat praktis untuk mencampurkan beberapa bahan makanan. Sebaiknya blender yang digunakan untuk mengolah makanan si Kecil adalah blender khusus dan tidak dicampur dengan keperluan memasak lainnya.
- Mainan dan Musik
Ketika memperkenalkan makanan pertamanya, perhatian si Kecil perlu dialihkan. Ibu bisa terbantu dengan menyediakan mainan di sekitar si Kecil atau memasang musik yang ia sukai.
- Bantal berbentuk U
Untuk membuat posisi si Kecil nyaman ketika berkenalan dengan makanan pertamanya, Ibu bisa menyangga tubuh si Kecil di atas bantal yang berbentuk U.