Loading...
kaldu-gurih-pisang_large
Nutrisi

Resep MPASI Kaldu Gurih dan Pisang

Disusun oleh: Tim Penulis

Diterbitkan: 15 Januari 2020


Resep Kaldu Gurih & Pisang yang tinggi protein dan kaya vitamin. Kaldu daging sapi yang gurih bercampur dengan manisnya pisang yang dikeruk halus menjadikan menu ini pasti disukai si Kecil.

Waktu persiapan: 5 menit
Waktu memasak: 20 menit
Untuk: 1 porsi

Kategori: Makan Malam
Pantangan : Tidak ada

Bahan-bahan:

  • 50 g tepung beras merah
  • 250 ml kaldu daging sapi
  • 1 buah pisang ambon matang, keruk halus

Did you know?

”Pisang mudah disukai oleh si Kecil dan kaya akan nutrisi, seperti vitamin A, vitamin C, folat, fosfor, selenium, magnesium, dan kalsium. Ketahui selengkapnya di sini.“

LIHAT LENGKAP

Cara memasak:

  1. Larutkan tepung beras dengan kaldu, masak hingga meletup-letup. Angkat.
  2. Tambahkan pisang ambon. Aduk rata.
  3. Sajikan hangat.

Tips:

  • Buat kaldu daging dari tulang iga atau tulang kaki. Jika menggunakan tulang iga, buang lemak berlebih yang menempel. Atau, dinginkan kaldu dalam kulkas sehingga terbentuk lapisan lemak di permukaan atas kaldu. Buang lapisan lemak tersebut.
  • Jika membeli iga dari pasar atau tukang sayur, perhatikan serpihan tulang yang mungkin berada dalam kaldu. Tukang daging di pasar biasanya memotong iga dengan pisau biasa sehingga seringkali potongan tulangnya tidak beraturan. Serpihan tulang ini bisa membuat bayi Anda tersedak. Saring kaldu sebelum digunakan.
  • Resep ini juga baik untuk bayi usia 7 - 12 Bulan.
Pilih Artikel Sesuai Kebutuhan Mama
Artikel Terkait