Loading...
memberikan-makanan-padat-pertama-bayi_large
Nutrisi

Memberikan Makanan Padat Pertama Bayi

Disusun oleh: Tim Penulis

Diterbitkan: 15 Januari 2020


Dalam mengenalkan makanan padat pertama, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan kebenarannya. Sebelum mencapai usia setengah tahun, sistem pencernaan bayi masih belum siap untuk makanan padat.

Beberapa tanda yang bisa Ibu perhatikan untuk mengetahui kesiapan si Kecil untuk makanan padat pertamanya:
• Sudah mampu menjaga kepalanya di posisi tegak.
• Berhenti menggunakan lidahnya untuk mendorong makanan keluar dari mulutnya.
• Bisa duduk dengan bantuan.
• Menelan lebih efisien.
• Pertambahan berat yang signifikan.
• Nafsu makan yang bertambah besar.
• Rasa penasaran yang tinggi terhadap makanan Ibu.

Did you know?

"Pengenalan pertama makanan padat menentukan asupan makan anak pada fase kehidupan selanjutnya"

dr. Etisa Adi Murbawani, M.Si, SpGK



Pilihan Makanan Padat Pertama
Makanan padat pertama untuk si Kecil haruslah lembut, halus, dan mudah menetes dari sendok. Makanan juga harus terbuat dari satu bahan pokok saja.

Beberapa pilihan yang bisa Ibu berikan adalah:
- Sereal
Pilih sereal seperti nasi, barley, dan gandum. Campurkan sereal dengan ASI untuk menjadikannya seperti sup yang creamy.
- Alpukat
Selain karena teksturnya yang lembut, alpukat juga kaya akan vitamin A, Vitamin C dan B3, juga potasium, fosfor, zat besi, magnesium dan kalsium.
- Pisang
Rasanya mudah disukai dan kaya dengan nutrisi, seperti vitamin A dan vitamin C, folat, fosfor, selenium, magnesium, dan kalsium.
- Pir
Mudah dicerna dan memiliki rasa manis yang pas, buah pir mengandung berbagai nutrisi, seperti vitamin A dan vitamin C, folat, potasium, magnesium, dan kalsium.

Tips
Dalam memberikan makanan padat pertama, ada beberapa tips yang bisa Ibu gunakan:

- Gunakan sendok dengan ujung yang lembut agar tidak melukai gusi dan mulut bayi.
- Mulai dengan jumlah kecil makanan, dan letakkan pada ujung sendok.
- Biarkan si Kecil mencium dan mencoba rasa makanan tersebut.
- Untuk permulaan, berikan makanan padat sekali sehari, 2-3 sendok makan.
- Jangan panik apabila si Kecil tidak mau makan banyak. Berikan waktu untuk ia menyesuaikan diri.

Pilih Artikel Sesuai Kebutuhan Mama
Artikel Terkait