Setiap Mama pasti sangat menantikan tumbuh kembang si kecil. Setiap perkembangan si kecil selalu memberikan kepuasan tersendiri, membuat jerih lelah dan malam malam tanpa tidur rasanya terbayarkan.
Keuntungan lain jika Mama selalu memantau perkembangan si kecil adalah jika memang ada gangguan yang ditemukan, karena ditemukan secara dini dan intervensi secara dini akan jauh lebih baik bagi si kecil.
Saat ini si kecil telah melewati fase neonatus atau 1 bulan awal masa kehidupan dan saat ini pula ketika memasuki bulan ke 2, Mama sudah dapat mulai memantau kepribadian si kecil. Mama sudah dapat belajar tentang apa yang disukai atau tidak disukai si kecil, Mama juga mulai mempelajari apa yang menjadi penyebab si kecil menangis seperti ; lapar, mengantuk atau karena popok yang basah.
Ada kalanya si kecil baru mulai tersenyum di usia 6 minggu atau lebih lambat atau beragam hal lain yang sudah lebih dahulu dialami anak lain seusianya, namun Mama tidak perlu khawatir karena setiap anak memiliki kecepatan tumbuh kembang yang berbeda-beda.1,2 Berikut pertumbuhan dan perkembangan si kecil pada usia 2 bulan:
Motorik
Setiap ibu pasti sangat menantikan tumbuh kembang si kecil. Setiap perkembangan si kecil selalu memberikan kepuasan tersendiri, membuat jerih lelah dan malam malam tanpa tidur rasanya terbayarkan. Keuntungan lain jika ibu selalu memantau perkembangan si kecil adalah jika memang ada gangguan yang ditemukan, karena ditemukan secara dini dan diintervensi secara dini akan jauh lebih baik bagi si kecil. Saat ini si kecil telah melewati fase neonatus atau 1 bulan awal masa kehidupan dan saat ini pula ketika memasuki bulan ke 2, ibu sudah dapat mulai memantau kepribadian si kecil. Ibu sudah dapat belajar tentang apa yang disukai atau tidak disukai si kecil, ibu juga mulai mempelajari apa yang menjadi penyebab si kecil menangis seperti ; lapar, mengantuk atau karna popok yang basah. Ada kalanya si kecil baru mulai tersenyum di usia 6 minggu atau lebih lambat atau beragam hal lain yang sudah lebih dahulu dialami anak lain seusianya, namun ibu tidak perlu khawatir karena setiap anak memiliki kecepatan tumbuh kembang yang berbeda-beda.1,2
Panca Indra
pada usia dua bulan, si kecil sudah mulai melihat objek dengan jarak terjauh 45 – 60 cm, itu berarti Mama masih harus dekat agar si kecil mampu melihat. Pada usia 2 bulan pendengaran si kecil mulai dapat membeda-bedakan suara yang sering mereka dengar. Berbicara atau menyanyi kepada si kecil secara sering akan membantunya mengenali suara mama dan pada akhirnya dapat menenangkannya jika dia sudah terbiasa akan suara tersebut.1,2,3
Perkembangan sosial
Pada usia 2 bulan si kecil akan mulai tersenyum dan memperlihatkan rasa senang atau rasa tidak sukanya, mulai mengenali suara anggota keluarga lainnya, tenang ketika digendong, senang ketika sedang digelitiki, mampu melakukan kontak mata terutama saat Mama menyusui, serta menghisap jempol atau beberapa jari untuk menenangkan dirinya. Ketika mama berbicara kepada si kecil sebaiknya beri mereka waktu untuk merespon tentang apa yang mama katakan yang biasanya lewat tolehan atau celotehan. Karena penelitian menunjukkan hal ini akan mempercepat kemampuan berbicara si kecil.4,5
Pola tidur
Pada usia ini si kecil biasanya menghabiskan waktu 15 hingga 16 jam untuk tidur dalam sehari, namun pembagiannya masih tidak teratur dan mereka biasanya tidak dapat tertidur sepanjang malam, khususnya dalam hal menyusui karena si kecil biasanya butuh asupan setiap 2- 3 jam.1,2
Lebih dari segalanya mereka butuh cinta, pengertian, stimulasi dan perlindungan. Mereka butuh pertolongan Mama untuk belajar tentang dunia mereka, mengembangkan kemampuan dan menyesuaikan kebutuhan mereka yang selalu berubah-ubah.
Demikian beberapa informasi mengenai tumbuh kembang anak usia 2 bulan. Agar Mama bisa lebih maksimal menemani tumbuh kembang Si Kecil, perkaya informasi soal bayi melalui tools yang disediakan oleh Nutriclub. Mama bisa mencoba beberapa tools, antara lain sebagai berikut:
- Tangani Demam, Tangis, dan Pemberian ASI si Kecil: Atasi demam pada Si Kecil, cari tahu tentang memberikan ASI, dan bagaimana menenangkan Si Kecil saat menangis berkepanjangan lewat tools ini.
- Hitung Anggaran Masa Depan Si Kecil. Rancang berbagai anggaran masa depan Si Kecil baik untuk masa depan maupun keseharian dengan memanfaatkan tools ini.
- Hitung Anggaran Pendidikan si Kecil: Hitung biaya pendidikan Si Kecil dengan menggunakan tools ini.
- Cari Tahu Apakah Si Kecil Sudah Cukup Terampil. Pahami apa saja karakter dan keterampilan yang dimiliki oleh Si Kecil serta melalui tools ini.
- Cari Tahu Ketangguhan Si Kecil. Pahami apa saja perkembangan karakter si Kecil yang diketahui dari kesehariannya selama ini.
- Kenali Alergi Si Kecil Dari Gejala-Gejala Berikut: Tools untuk membantu mengenali gejala alergi Si Kecil.
- Deteksi Risiko Keturunan Alergi Si Kecil. Tools untuk membantu mengenali risiko alergi Si Kecil.
Selamat mencoba, Ma!