Loading...
Optimalkan 8 Winning Skills si Kecil dengan Learning Mat - Nutriclub
Tumbuh Kembang

Optimalkan 8 Winning Skills si Kecil dengan Royal Learning Mat

Disusun oleh: Tim Penulis

Diterbitkan: 29 Juli 2022


  • Delapan skills ini saling berkaitan untuk mendukung kemampuan adaptasi anak dalam berbagai setting lingkungan. 
  • Match the Animals
  • Which Animals Do You Want To Be 
  • Sea Animals Yoga 

Semakin tingginya kompetisi dan perubahan yang cepat di masa depan, membuat orang tua harus membekali Si Kecil untuk siap menghadapi tantangan. Lalu, skills apa saja yang harus disiapkan yah? 

Ada 8 winning skills yang dibutuhkan si kecil untuk bekal masa depannya: 

  • Attention 
    Skills attention, logic, focus, memory, dan reasoning berguna untuk menstimulasi kemampuan analisa, berpikir kreatif, dan menyelesaikan masalah. 
  • Logic 
  • Focus 
  • Memory 
  • Decision making 
  • Reasoning 
  • Psychomotor
    Skills psychomotor bermanfaat untuk membantu anak melakukan praktik kegiatan sehari-hari yang berhubungan dengan gerak tubuh. 
  • Language 
    Skills language dan decision making dibutuhkan anak untuk bersosialisasi dan meningkatkan kerjasama saat di sekolah. 

Delapan skills ini saling berkaitan untuk mendukung kemampuan adaptasi anak dalam berbagai setting lingkungan. 

Bagaimana cara mengasahnya? 

  • Olahraga dalam kelompok (senam irama, futsal, basket) 
  • Bermain kegiatan sensori (oobleck, water beads atau jelly) 
  • Bermain peran bersama teman (dokter, koki, polisi) 
  • Mengajak Si Kecil bercerita tentang mainannya di depan keluarga. 
  • Membaca berbagai buku (ensiklopedia, buku cerita) 
  • Bermain dengan Royal Learning Mat 

Kreasikan berbagai ide untuk memainkannya dengan cara dibawah ini, menyesuaikan usia si Kecil ya Ma. 

Match the Animals

Usia: 1 tahun + 

Alat Bermain:

  • Royal Learning Mat

  • Stiker hewan 

Manfaat Kegiatan:

  • Menstimulasi kemampuan fokus dan atensi ketika anak berusaha mencocokan stiker hewan dengan siluetnya

  • Menstimulasi kemampuan bahasa ketika anak menyebutkan nama-nama hewan 

  • Menstimulasi kemampuan psychomotor ketika anak melakukan gerakan sesuai dengan instruksi di Royal Learning Mat 

Cara Bermain: 

  • Siapkan Royal Learning Mat dan stiker hewan

  • Buka lebar mat dan ajak tunjuk gambar ikan pada bagian tengah mat (yang terdapat tulisan “start” di dalam kotak) dan tunjuk gambar kura-kura di ujung jalur kotak

  • Sambil menunjuk kedua hewan tersebut, ceritakan kepada anak bahwa: “Coba kita lihat, di sini ada ikan yang mau bermain bersama temannya, temannya adalah kura-kura. Tapi ternyata, jalannya jauuuuh sekali, yuk kita bantu ikan untuk cepat sampai ke kura-kura. Ikuti mama/papa ya!”

  • Selama kegiatan berlangsung, silakan orang tua menggandeng tangan anak dan berjalan dari satu kotak ke kotak selanjutnya

  • Ketika berpindah kotak, perhatikan instruksi yang terdapat di dalam kotak dan lakukan bersama-sama

  • Untuk kotak-kotak yang menginstruksikan bergerak seperti hewan, orang tua dapat mencontohkannya terlebih dahulu di hadapan anak, kemudian ajak anak untuk mengikutinya

  • Untuk kotak-kotak yang menginstruksikan mencari stiker, silakan orang tua berikan stiker kepada anak untuk dipilih. Jika anak kesulitan memilih, orang tua dapat memberikan hanya dua pilihan stiker untuk anak pilih

  • Untuk kotak-kotak yang menginstruksikan anak menyebutkan nama hewan, orang tua dapat menggantinya dengan ajak anak untuk menunjuk hewannya terlebih dahulu, kemudian silakan orang tua menyebutkan nama hewan tersebut dan ajak anak untuk mengulangnya 

Which Animals Do You Want To Be 

Usia: 2 tahun + 

Alat Bermain: 

  • Royal Learning Mat 

  • Panduan orang tua

Manfaat Kegiatan:

  • Menstimulasi kemampuan psychomotor ketika anak melompat pada setiap kotak hewan pada Royal Learning Mat

  • Menstimulasi kemampuan memori ketika anak berusaha mengingat kembali keunikan setiap hewan yang sudah disebutkan oleh orang tua

  • Menstimulasi kemampuan decision making ketika anak mencoba memilih ingin menjadi hewan apa

  • Menstimulasi kemampuan logic dan reasoning ketika anak mencoba mengaitkan pilihan hewannya dengan keunikan yang dimiliki hewan dan situasi yang disampaikan orang tua

Cara Bermain: 

  • Siapkan Royal Learning Mat dan panduan orang tua tentang keunikan hewan

  • Instruksikan anak untuk berdiri di atas mat

  • Silakan orang tua menyebutkan nama hewan/huruf depan hewan dan instruksikan anak untuk melompat pada kotak yang gambar/hurufnya sama dengan yang disebutkan oleh orang tua

  • Ketika anak sudah berada pada kotak tersebut, silakan orang tua membacakan ciri-ciri/ keunikan dari hewannya

  • Setelah semua kartu dibacakan dan anak selesai melompat ke setiap kotak, tanyakan kepada anak “Kalau kamu bisa berubah jadi salah satu hewan di mat ini, kamu mau jadi hewan apa?”

  • Setelah anak memilih hewannya, tanyakan kepada anak alasan anak memilih menjadi hewan tersebut

  • Orang tua juga menyampaikan sebuah cerita, kemudian minta anak untuk memilih akan menjadi hewan apa agar bisa membantu menyelesaikan masalah pada cerita tersebut. Misalnya: “Suatu hari, hewan-hewan laut sedang bermain bersama di dasar laut. Mereka akan bermain bola bersama. Ketika sedang menyusun peran, mereka semua kebingungan, siapa ya yang paling cocok untuk menjadi penjaga gawang?” 

  • Setelah anak memilih hewannya, tanyakan kepada anak alasan anak memilih hewan tersebut 

Panduan orang tua:

  • Lumba-lumba: hewan paling cerdas 

  • Ikan buntal: bisa menggembungkan tubuhnya 

  • Ubur-ubur: bisa menyengat jika terancam 

  • Kepiting: jalannya miring/menyamping dan punya cangkang yang keras

  • Ikan pari: pandai bersembunyi di dasar laut karena badannya tipis • Gurita: punya banyak tangan

  • Kuda laut: dapat memutar bola matanya sampai ke belakang • Kura-kura: punya tempurung 

  • Belut: badannya licin

  • Pelikan: perenang yang kuat 

Sea Animals Yoga 

Usia: 3 tahun + 

Alat Bermain: 

  • Royal Learning Mat 

  • Panduan gerakan hewan untuk orang tua 

Manfaat Kegiatan 

  • Menstimulasi kemampuan fokus dan atensi ketika anak berusaha mengikuti gerakan dari instruksi verbal yang disampaikan orang tua, serta ketika anak berusaha bertahan pada gerakan tersebut sesuai dengan hitungan orang tua 

  • Menstimulasi kemampuan psychomotor ketika anak berusaha mencontoh gerakan sesuai dengan instruksi verbal orang tua 

Cara Bermain: 

  • Siapkan Royal Learning Mat dan panduan instruksi yoga

  • Gunakan Royal Learning Mat sebagai alas untuk anak melakukan gerakan yoga 

  • Katakan pada anak bahwa hari ini kita akan berolahraga mengikuti bentuk hewan-hewan yang ada di mat 

  • Sebelum mengajak anak untuk melakukan gerakan, minta anak untuk memilih ingin bergerak seperti hewan apa dan menunjuk gambarnya pada mat

  • Setelah anak menentukan hewannya, silakan orang tua membacakan panduan gerakan hewan tersebut secara bertahap, lalu instruksikan anak untuk mengikuti gerakannya 

  • Ketika anak sudah ada pada posisi yang tepat, orang tua bisa menghitung secara bertahap (3 - 5 - 8 - 10 hitungan) dan meminta anak untuk bertahan pada posisi tersebut sampai hitungannya selesai 

  • Jika anak sudah selesai mengikuti gerakan satu hewan, lanjutkan dengan hewan berikutnya 

  • Jika anak kesulitan mengikuti gerakan melalui instruksi verbal, orang tua bisa mencontohkan gerakannya terlebih dahulu 

 

Panduan gerakan :

1. Shark/ikan hiu 

‣ Posisi badan anak tengkurap 

‣ Angkat kepala 

‣ Angkat kedua tangan ke belakang (posisi tangan di belakang kepala dan lurus dengan badan) 

‣ Angkat kedua kaki

2. Starfish/bintang laut 

‣ Posisi badan anak berdiri dengan dua kaki terbuka lebar 

‣ Rentangkan kedua tangan ke kanan dan kiri 

3. Octopus/gurita 

‣ Posisi badan anak tidur terlentang 

‣ Angkat kedua tangan 

‣ Angkat kedua kaki 

4. Jellyfish/ubur-ubur 

‣ Posisi badan anak berdiri 

‣ Angkat kedua tangan ke atas lalu turunkan tangan sampai menempel lantai ‣ Dekatkan posisi tangan yang menempel di lantai pada kaki

5. Turtle/kura-kura

‣ Posisi anak duduk tegak 

‣ Buka lebar kedua kaki 

‣ Bungkukkan badan ke bagian tengah diantara dua kaki

6. Dolphin/lumba-lumba 

‣ Posisi anak pada posisi kuda (telapak tangan dan lutut menempel pada lantai)

‣ Angkat lutut sampai kaki lurus 

7. Crab/kepiting 

‣ Posisi badan anak duduk dengan lutut di tekuk sejajar dengan badan dan kedua tangan diletakkan di lantai belakang badan 

‣ Angkat bokong sejajar dengan lutut

Yuk siapkan bekal Si Kecil untuk jadi pemenang dengan bermain bersama Royal Learning Mat! 

Dapatkan Royal Learning Mat di toko kesayangan Mama dan Papa!

Pilih Artikel Sesuai Kebutuhan Mama
Artikel Terkait