Loading...
Quality time keluarga
Untuk Mama

Mama Sibuk Kerja, Bagaimana Quality Time dengan Keluarga?

Disusun oleh: Tim Penulis

Diterbitkan: 16 April 2024


  • Manfaat Family Time untuk Keluarga
  • Ide Quality Time Keluarga untuk Eratkan Bonding

Sebagai seorang working Mom, Mama pasti ingin memiliki satu waktu khusus untuk dihabiskan bersama keluarga. Setiap orang sibuk dengan aktivitasnya masing-masing, maka kedekatan mungkin mulai terasa agak memudar. Dari Mama dan Papa yang selalu kerja setiap hari sampai si Kecil yang mulai masuk sekolah dan makin sibuk ikut les ini itu.

Adanya keterbatasan waktu membuat Mama sulit mencari waktu dan kegiatan yang cocok untuk dilakukan bersama agar mendapatkan quality time bersama keluarga. Yuk, cek manfaat dan rekomendasi liburan bersama keluarga sebagai bekal untuk menang!

Manfaat Family Time untuk Keluarga

Family Quality Time bisa didefinisikan sebagai waktu yang Mama gunakan untuk beraktivitas bersama seluruh anggota keluarga di rumah tanpa terganggu hal-hal lain di luar itu.

Family time adalah bekal untuk menang karena memiliki banyak manfaat positif bagi setiap anggota keluarga, seperti:

  1. Membangun Hubungan yang Kuat: Waktu bersama keluarga memungkinkan anggota keluarga untuk lebih mendekatkan diri satu sama lain. Ini membantu memperkuat ikatan emosional dan hubungan antar anggota keluarga.
  2. Meningkatkan Komunikasi: Saat menghabiskan waktu bersama keluarga, Mama memiliki kesempatan untuk berbicara, mendengarkan, dan berbagi pikiran dan perasaan dengan satu sama lain secara lebih baik. Ini membantu membangun pola komunikasi yang sehat di dalam keluarga.
  3. Membentuk Kenangan: Aktivitas bersama keluarga, seperti liburan ke luar kota, makan malam bersama, atau bermain bersama, menciptakan kenangan indah yang akan diingat si Kecil sepanjang hidup. Kenangan ini bisa menjadi bekal berharga untuk si Kecil di masa depannya.
  4. Mendukung Pertumbuhan Anak: Anak-anak yang rutin menghabiskan waktu berkualitas bersama keluarga cenderung mengalami perkembangan sosial, emosional, dan kognitif yang lebih baik. Ini karena si Kecil dapat belajar nilai-nilai dan keterampilan penting dari orang tua dan anggota keluarga lainnya.
  5. Mengurangi Stres dan Kejenuhan: Waktu bersama keluarga dapat menjadi pelarian untuk mengurangi tekanan dari stres sehari-hari, juga sebagai cara mengisi ulang energi tubuh dari rutinitas yang monoton.
  6. Membentuk Nilai dan Norma Keluarga: Melalui waktu bersama, Mama sekeluarga dapat memperkuat nilai-nilai serta norma-norma yang penting untuk membentuk identitas keluarga.
  7. Membantu Mengatasi Masalah: Waktu bersama keluarga juga bisa digunakan untuk membahas masalah atau konflik yang mungkin muncul dalam keluarga. Ini memberikan kesempatan untuk berbicara secara terbuka dan mencari solusi bersama.
  8. Meningkatkan Kesejahteraan Mental dan Emosional: Ketika anggota keluarga merasa diberdayakan, dicintai, dan didukung, mereka cenderung memiliki kesejahteraan mental dan emosional yang lebih baik.
  9. Mengajarkan Keterampilan Sosial: Melalui interaksi dengan anggota keluarga, terutama dalam situasi sosial, anak-anak dapat belajar keterampilan sosial yang penting, seperti kerja sama, berbagi, mengendalikan diri, dan empati.

Ide Quality Time Keluarga untuk Eratkan Bonding

Dengan adanya momen khusus bersama keluarga, kedekatan yang sebelumnya mulai memudar karena padatnya kesibukan akan kembali terjalin. Lalu, apa saja yang dapat Mama sekeluarga lakukan saat family time agar Menang di Setiap Langkah?

1. Staycation di Hotel

Rencanakanlah cuti kerja dari jauh-jauh hari untuk pergi staycation ke luar kota sekeluarga. Sebagai referensi untuk Mama, liburan di hotel bisa menjadi pilihan tempat liburan bersama keluarga yang akan membuat suasana menjadi lebih asyik dan menyenangkan. 

Selain memiliki fasilitas yang sangat lengkap, biasanya hotel mewah juga memiliki suasana yang sangat memuaskan dan membuat liburan keluarga jadi semakin berkesan.

Selama merencanakan liburan, ajaklah si Kecil untuk ikut berdiskusi. Tanyakan padanya apakah dia lebih suka berangkat pagi-pagi atau di malam hari, ingin naik pesawat atau mencoba sleeper train, dan ingin menginap di hotel yang seperti apa. Tunjukkan juga tempat-tempat wisata di destinasi liburan itu dan biarkan si Kecil memilih apa yang ia mau coba lakukan di sana.

Memberi sedikit kontrol kepada anak tidak hanya empowering bagi diri mereka sendiri untuk merasa “diikutsertakan”, tapi juga bisa menjadi kejutan yang menyenangkan untuk Mama dan Papa. Karena mungkin, Mama bisa mempelajari sesuatu yang baru tentang minat si Kecil yang belum pernah Mama ketahui sebelumnya.

Selain mempererat bonding, merencanakan liburan bersama juga bisa juga digunakan sebagai kesempatan untuk si Kecil belajar problem solving dan membuat keputusan (decision making).

2. Coba Sesuatu yang Baru

Pikirkan aktivitas baru untuk dicoba atau suatu tempat baru untuk dikunjungi setiap bulan. Mungkin mau mencoba tempat wisata edukasi tentang luar angkasa? Anak-anak pasti senang diajak ke sini karena mereka bisa merasakan menjadi seorang astronot.

Si Kecil juga bisa melihat replika roket berukuran raksasa dan mencoba control room-nya sendiri seolah-olah mereka sedang berekspedisi di luar angkasa. Ada juga beberapa pajangan yang menampilkan aneka pengetahuan mengenai perjalanan astronot hingga tatanan tata surya.

Bulan berikutnya, coba luangkan waktu untuk menjajal Escape Hunt bersama Papa dan si Kecil. Escape Hunt merupakan permainan escape game yang memungkinkan pemainnya menjadi detektif memecahkan misteri bersama-sama.

Mama dan keluarga akan dikurung dalam suatu ruangan, lalu harus bisa menyelesaikan sebuah puzzle sebelum masuk ke tahap berikutnya dengan level teka-teki yang lebih sulit.

Mencoba sesuatu yang baru berarti Mama sekeluarga akan mempelajari sesuatu bersama dan berinteraksi satu sama lain dengan cara baru.

Permainan ini juga mungkin menjadi aktivitas yang paling bagus untuk mengajarkan si Kecil pentingnya berani keluar dari zona nyaman dan pantang menyerah menghadapi setiap tantangan baru dengan percaya diri.

3. Ciptakan Tradisi Keluarga Baru

Terkadang Mama perlu menciptakan tradisi khusus untuk keluarga yang bermakna.

Mungkin coba adakan Pizza Friday (order pizza untuk makan malam) atau Ice Cream Sunday (pergi ke toko es krim) untuk sesekali “manjakan” lidah si Kecil dengan makanan kesukaannya. Ide tradisi baru lainnya adalah Family Game Night atau Swim Day.

Tradisi ini bisa dilakukan seminggu sekali atau sebulan sekali, Mama yang tentukan sesuai dengan kesibukan masing-masing.

Anak-anak sangat menyukai rutinitas dan tradisi keluarga semacam itu. Kuncinya adalah waktu bersama keluarga yang teratur tapi tetap menyenangkan, dan tidak terasa membebani atau mengganggu rutinitas si Kecil, atau jadwal kerja Mama dan Papa.

4. Rayakan Kemenangan Keluarga

Kapan pun Mama memiliki kesempatan untuk merayakan kesuksesan tiap anggota keluarga, lakukanlah!

Ini tidak hanya terbatas merayakan si Kecil yang mendapat nilai 'A' atau kenaikan jabatan Papa, tapi juga saat si Kecil berhasil keluar dari zona nyaman untuk mencoba sesuatu yang baru atau Papa yang tekun dan pantang menyerah mencurahkan tenaga dan waktunya dalam sebuah proyek.

Merayakan kesuksesan mereka adalah peluang besar untuk mendapatkan waktu berkualitas dan membangun growth mindset dalam keluarga.

Ingat, Ma, menciptakan waktu bersama keluarga yang berkualitas bukanlah suatu beban, melainkan suatu kebahagiaan. Masih banyak pula aktivitas yang dapat Mama lakukan untuk menghabiskan waktu bersama keluarga. 

Dengan memprioritaskan keluarga, Mama mengkomunikasikan nilai-nilai moral yang sudah Mama bangun bersama Papa kepada anak-anak, mengungkapkan rasa cinta Mama kepada mereka dan menunjukkan keterampilan parenting yang baik. Inilah cara menjadi orangtua juara!

Yang tak kalah penting, jangan lupa daftarkan diri di Nutriclub, ya. Dengan jadi member, Mama berkesempatan dapat beragam penawaran eksklusif dan hadiah juara untuk mendukung si Kecil Menang di Setiap Langkah.

Pilih Artikel Sesuai Kebutuhan Mama

Referensi:

  1. The Advantages of Family Time. (2016). Southuniversity.edu. https://www.southuniversity.edu/news-and-blogs/2016/08/the-advantages-of-family-time-113366

  2. Team, T. (2017). 52 Ideas for Quality Family Time. Tinybeans. https://tinybeans.com/52-ideas-for-quality-family-time/

  3. Parents. (2023). 9 Ways to Spend Quality Time With Your Kids. Parents. https://www.parents.com/parenting/better-parenting/positive/quality-time/

 

 

Artikel Terkait