Loading...
Manfaat-Prenatal-Yoga-700x278
Untuk Mama

Manfaat Prenatal Yoga Bagi Ibu Hamil Yang Harus Mama Ketahui

Disusun oleh: Tim Penulis

Diterbitkan: 06 Mei 2020


  • 1. Membantu Proses Persalinan
  • 2. Membantu Untuk Mengurangi Keluhan Saat Kehamilan
  • 3. Menjalin Komunikasi Dengan Janin
  • 4. Mengurangi Stress
  • 5. Menjaga Berat Badan

Selama masa kehamilan, agar tubuh tetap bugar Mama dapat melakukan olahraga. Salah satunya adalah prenatal yoga, yaitu jenis latihan yoga yang dirancang khusus untuk wanita hamil. Selain dapat menjaga kesehatan, olahraga ini juga membuat Mama merasa rileks dan tenang.

Berikut ini adalah beberapa manfaat lain yang bisa Mama dapatkan dari prenatal yoga.

1. Membantu Proses Persalinan

Latihan pernapasan pada prenatal yoga dapat mencegah stress, sehingga akan membuat Mama menjadi tenang. Selain itu otot-otot di area penting seperti panggul akan lebih lentur dan fleksibel yang mana dapat memperlancar proses persalinan.

2. Membantu Untuk Mengurangi Keluhan Saat Kehamilan

Gerakan-gerakan yang ada di dalam latihan prenatal yoga akan membantu Mama dalam mengurangi keluhan-keluhan yang sering kali terjadi saat kehamilan seperti nyeri punggung bawah, mual, sesak nafas, sakit kepala, dan juga sulit tidur. Mama akan terasa lebih rileks, karena latihan ini akan membuat sirkulasi darah berjalan dengan lancar. Hal ini akan membuat Mama menjadi nyaman untuk beristirahat.

3. Menjalin Komunikasi Dengan Janin

Melalui latihan prenatal yoga, Mama dapat memusatkan perhatian pada apa yang terjadi di dalam tubuh. Sehingga hal ini akan membuat Mama lebih fokus untuk merasakan gerakan-gerakan yang dilakukan oleh si Kecil dari dalam perut. Itu berarti Mama dapat lebih sering berinteraksi dan dekat dengan dirinya semenjak dalam kandungan.

4. Mengurangi Stress

Dengan prenatal yoga Mama dapat mengatur dan melatih pernapasan. Hal ini pun akan membuat suasana hati Mama menjadi positif serta lebih baik, sehingga dapat mencegah stress.

5. Menjaga Berat Badan

Kenaikan berat badan pasti akan terjadi selama masa kehamilan, namun kenaikan berat badan yang berlebihan tentunya akan membuat sulit saat proses persalinan nantinya. Latihan prenatal yoga dapat membantu Mama untuk menjaga kenaikan berat badan dengan baik sebelum melahirkan.

Itulah beberapa manfaat dari prenatal yoga yang baik untuk ibu hamil. Selalu sediakan air minum saat berolahraga dan jangan melakukan latihan yang berlebihan. Namun sebelum memulai program latihan, ada baiknya Mama berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter kandungan dan juga instruktur yoga profesional, agar Mama dapat mengetahui gerakan-gerakan apa yang sesuai dengan kondisi tubuh Mama saat ini.

Pilih Artikel Sesuai Kebutuhan Mama

- https://www.youtube.com/watch?v=Sk9xE4zTAq0&t=21s (Jamilatus Sa’diyah Video) 
- https://www.babycenter.com/0_great-pregnancy-exercise-prenatal-yoga_7862.bc (Baby Center) 
- https://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/pregnancy-week-by-week/in-depth/prenatal-yoga/art-20047193 (Mayo Clinic) 
- https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC3424788/ (U.S National Library of Medicine Journal)
- https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/27152528 (U.S National Library of Medicine Journal) 
- http://www.p2ptm.kemkes.go.id/artikel-sehat/yoga-rutin-untuk-menjaga-kesehatan (Kementerian Kesehatan Republik Indonesia Official website) 
- https://www.health.harvard.edu/blog/yoga-in-pregnancy-many-poses-are-safer-than-once-thought-201512298898 (Harvard Health Publishing) 
- https://www.acog.org/patient-resources/faqs/pregnancy/exercise-during-pregnancy (The American College of Obstetricians and Gynecologists) 
- https://www.parents.com/pregnancy/my-body/fitness/prenatal-yoga-benefits/ (Parents) 
- https://americanpregnancy.org/health-fitness/prenatal-yoga/ (American Pregnancy Association)

Artikel Terkait